
Menghilangkan perasa muram temaram tak semudah melewatkan malam begitu saja, seperti halnya kecemasan yang mendiami pikiran, temaram hadir meniadakan cahaya dengan gelapnya yang suram, menjadikan harapan terang enggan memunculkan diri, seolah ia lebih nyaman bersembunyi di balik cahaya remang-remang, lalu duduk menyilangkan kaki dan memohon pertolongan.
Lantas harapan seperti apa yang dapat meniadakan kemuraman? apa itu yang di dapat setelah isi hati dibiarkan terbuka dan seseorang memasukinya begitu saja? sekilas memang nampak seolah harapan datang layaknya matahari yang bangkit dari timur, tapi apakah mampu harapan itu dapat direalisasikan? sehabis kemuraman yang telah lama menjadi rasa cemas itu lenyap, harapan-harapan yang mulai menampakkan diri lagi di hati mungkin saja dapat dicapai, tapi perihal meniadakan kemuraman dengan bergantung pada seseorang adalah candu yang dapat menyakitkan, untuk sebagian orang.
Judul Karya: Muram Temaram
Dibuat: September, 2022 Masehi
Artwork on Paper
Comments